Cara Membuat Bonsai Asem Jawa Ala Mang Yono
Sampurasun …. Rampes. . Masih tentang utak atik tumbuhan nih, kali ini mau sedikit menuliskan cara membuat bonsai Asem Jawa, cara ini saya dapatkan dari pelajarang keterampilan kerajinan sekolah SMP jaman dulu, mungkin ada beberapa cara yang kurang atau malah kelebihan, maklum ini pelajarnnya sudah lama sekali.
Yup, saya lanjutkan ya?, nah kali ini saya praktekan di rumah pada tumbuhan Asam Jawa, karena Asam Jawa merupakan salah satu tanaman tropis yang paling sering dibuat BONSAI.
Berhubung saya jarang dirumah, jadi tanaman Asam Jawa tidak pakai pot, Tanaman Asam Jawa yang mau di buat bonsai langsung ditanam di tanah dan ditanam di dekat kolam mungil depan rumah… hehehe.
Kalau melihat poto bonsai Asam Jawa saya, mungkin masih jauh kalau ini di bilang bonsai, masih belum mirip sepertinya ya?. ya, sudahlah berhubung saya bukan ahli bonsai jadi apa adanya saja hehehe.
Tanaman bakalan untuk di buat bonsai dapat diperoleh dari penyemaian biji atau mencari bongkahan pohon asam di hutan atau di kebun. Kalau yang saya ini di dapat dari semai biji pada waktu saya masih sekolah STM, sekitar tahun 1994, berarti tanaman Aasem Jawa saya dah lama juga ya?.
Cara membuat Bonsai Asem Jawa yang saya terapkan yaitu:
(!). Menentukan bentuk bonsai, kalau bentuk yang saya praktekan yaitu bentuk Bonsai tegak berkelok-kelok. Kalau sobat mau bentuk yang lain ada juga yang bentuk Sarung angin, Akar terjalin, Miring ke kiri, Miring ke kanan dan Goyang – goyang … # Semprul eheheh
(!!). Diameter batang makin ke atas makin mengecil dengan keseimbangan kiri dan kanan yang baik.
(!!!). Dahan yang baik adalah dahan yang ada di bagian puncak lengkungan batang pohon.
(!V). Dahan yang berada di bagian dalam lengkungan dipotong.
(V). Dari pangkal batang hingga bagian puncak pohon dapat ditarik garis lurus.
(V!). Pangkaslah dahan yang terlalu rimbun.
Setelah beberapa bulan nampak bonsai terwujud dan welitan / atau lilitan kawat bisa dibuka.
Cara di atas mungkin banyak kekurangan, maklum saya baru belajar dan kalau ada para master bonsai yang kebetulan singgah di sini atau membaca tulisan ini, dan pengen menambahkan kekurangannya silahkan ya master – master tulis di kotak komentar hehehehe.